logo pembaruan
list

Anies akan Terapkan Kontrak Pembelian Hasil Panen agar Petani Sejahtera

Facebook
Twitter
WhatsApp

PEMBARUAN.ID – Calon Presiden nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan kembali mengunjungi Provinsi Lampung, Minggu (14/01/2024).

Kali ini Anies memberikan ruang dialog bagi petani di Kecamatan Waway Karya, Lampung Timur. Menanggapi keluhan petani, Anies menjanjikan perubahan demi kesejahteraan petani yang ada di kabupaten setempat.

“Karena kita tidak ingin kesulitan hidup ini berjalan terus, pupuknya susah subsidinya susah, beli yg tidak subsidi kemahalan. Sementara kalau beli beras mahal. Biaya pendidikan mahal. InsyaAllah kami jadikan harga pokok murah tapi petaninya sejahtera,” kata Anies.

Peningkatan kesejahteraan petani, jelas Anies, dapat dilakukan dengan kontrak pembelian hasil panen seperti yang dilakukan di Jakarta.

“Kontrak pembelian hasil panen selama lima tahun, petaninya membuat koperasi supaya harga jual gabah aman dan saat panen harganya tidak jatuh,” jelasnya.

Selain itu, dia juga menginginkan untuk mewujudkan pemerataan pembangunan jalan agar meningkatkan ekonomi.

“Kita ingin jalan tol dibangun, tapi jalan yang non-tol tidak dilupakan. Karena rakyat biasa lewatnya jalan non-tol. Kalau jalan non-tol dibangun, Insya Allah ekonomi rakyat seperti petani dan peternak bisa meningkat karena aksesnya lebih mudah,” ujarnya.

Menurut dia, jalan rusak menyebabkan perekonomian hancur karena merusak hasil panen ketika didistribusikan. Itu sebabnya perbaikan jalan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Tapi untuk mewujudkan itu semua dibutuhkan kewenangan dan kebijakan, oleh karena itu harus ada perubahan,” ucapnya. (tim)

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita Terkait

Copyright © pembaruan.id
All right reserved