logo pembaruan
upt-karier-2-edited
list

UIN RIL Tingkatkan Kualitas Pendidikan Melalui Digitalisasi dan Tracer Study

Facebook
Twitter
WhatsApp

PEMBARUANID – Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, kesiapan lulusan di dunia kerja, dan serapan lulusan di pasar kerja. Fokus pada program-program utama seperti internasionalisasi, digitalisasi, dan kemandirian menjadi prioritas dalam upaya pengembangan kampus.

Dalam konteks digitalisasi, Pusat Pengembangan Kewirausahaan dan Karier (P2KK) UIN RIL melakukan kunjungan benchmarking ke Career Development Center (CDC) UIN Raden Fatah (Rafah) Palembang untuk mempelajari pengelolaan tracer study berbasis aplikasi. Kunjungan tersebut, yang berlangsung pada 15-16 Januari 2024, dipimpin oleh Kepala P2KK, Dr. Tin Amalia Fitri, MSi, dan melibatkan tim dari Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD) UIN RIL.

Rombongan disambut dengan hangat oleh jajaran pimpinan UIN Palembang, termasuk Wakil Rektor III, Dr. Hj. Hamidah, MAg, Wakil Rektor II, Dr. Abdul Hadi, MAg, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPM), Dr. Syahril Jamil, MAg, Ketua PUSTIPD, Renny Kurnia Sari, MPd, dan Kepala CDC, Dr. Helen Sabera Adib, MPdI.

Dalam kunjungan tersebut, dilakukan pemaparan tentang sistem dan pengelolaan tracer study di UIN Palembang, serta penjajakan kerangka awal sistem dan pengelolaan tracer study di UIN RIL sebagai upaya kerjasama berkelanjutan.

Dr. Tin Amalia Fitri menyampaikan bahwa UIN RIL sedang melakukan peningkatan pelayanan dengan melakukan survei online dan offline. “Harapannya, sistem tracer yang akan dibangun terintegrasi dengan sistem akademik setiap fakultas sehingga sinkronisasi data calon alumni setiap periode wisuda dapat lebih mudah dilakukan. Kami juga ingin melibatkan seluruh pengelola program studi agar tingkat respons tracer mencapai 100 persen,” ujarnya.

Tracer study bertujuan untuk memperoleh informasi yang digunakan dalam menjamin kualitas pengembangan sistem dan pengelolaan pendidikan, sistem pengajaran dan pembelajaran, proses serta pelayanan. Ini juga menjadi bahan evaluasi terhadap sistem pembelajaran dan kurikulum, serta membantu perguruan tinggi dalam mempertahankan akreditasi, baik di tingkat nasional maupun internasional. UIN RIL berharap implementasi tracer study berbasis aplikasi akan meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam mendukung kualitas pendidikan di era digital. (***)

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita Terkait

Copyright © pembaruan.id
All right reserved