logo pembaruan
list

PWI Lampung Peduli dan Dompet Duafa Kolaborasi Berbagi Berkah Ramadan

Facebook
Twitter
WhatsApp

PEMBARUAN.ID – Balai Solfian Ahmad PWI Lampung menjadi saksi dari kegiatan mulia yang diselenggarakan oleh PWI Lampung bersama Dompet Duafa Lampung, Jumat (29/03/2024).

Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kerjasama antara kedua belah pihak dalam menyalurkan puluhan zakat berupa beras kepada yang berhak.

Ketua PWI Peduli Lampung, Zaini Tubaba, yang turut hadir mewakili Ketua PWI Lampung, Wirahadikusumah, menyatakan bahwa ini bukan hanya sekadar tentang seberapa besar kemampuan kita dalam memberi, namun lebih pada bukti kesungguhan kita untuk taat pada Allah serta semangat saling berbagi rezeki, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah.

“PWI Lampung hadir sebagai fasilitator antara para dermawan dan orang-orang yang berhak menerima zakat, sehingga diharapkan kegiatan ini dapat berkelanjutan,” kata pria yang akrab disapa Engkong itu.

Pihak Dompet Duafa Lampung, melalui staf Markom Rivo, menjelaskan, zakat yang diterima merupakan titipan dari para dermawan kepada Dompet Duafa, dengan bentuk zakat fitrah dan zakat mal.

Rivo menegaskan, sinergi antara Dompet Duafa dan PWI Lampung memberikan hasil yang memuaskan, karena zakat sampai dengan tepat kepada penerima yang berhak.

“Dengan menggelar kegiatan ini di PWI Lampung, diharapkan penyaluran zakat dapat dilakukan secara lebih efektif,” kata dia.

Selain itu, pihak Dompet Duafa Lampung juga berharap agar kegiatan ini dapat berlanjut dan menciptakan sinergi yang berkelanjutan antara kedua belah pihak.

Semoga kerjasama antara PWI Lampung dan Dompet Duafa Lampung terus berjalan dengan membawa berkah dan kebaikan bagi semua pihak yang terlibat. (***)

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita Terkait

Copyright © pembaruan.id
All right reserved