Scroll untuk baca artikel
iklan
AgamaHEADLINEPERISTIWA

Sembilan Kloter Jemaah Haji Tiba di Lampung

×

Sembilan Kloter Jemaah Haji Tiba di Lampung

Share this article
Kemenag Berharap Mabrur dan Teladan Masyarakat

PEMBARUAN.ID – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Lampung, Puji Raharjo, menyambut langsung kedatangan jemaah haji kloter 23 JKG yang berasal dari Kabupaten Lampung Tengah, bertempat di Asrama Haji, Raja Basa, Bandarlampung, Rabu (3/7/2024).

Seusai menyambut kedatangan jemaah haji, Puji menyebutkan, total jemaah haji asal Lampung Tengah berjumlah 388 dan turut mendampingi petugas haji berjumlah 7 orang.

“Alhamdulillah jemaah haji kloter 23 JKG dari Kabupaten Lampung Tengah sudah sampai dan segera diberangkatkan menuju daerah masing-masing,” kata Puji.

Puji berharap proses pemulangan dapat berjalan dengan lancar dan tanpa hambatan yang berarti. Ia juga berharap agar para jemaah dapat kembali dalam kondisi sehat, mendapatkan predikat mabrur, dan menjadi teladan di lingkungan masyarakat.

“Kita terus berupaya memberikan pelayanan terbaik, sehingga mereka bisa kembali ke tanah air dengan predikat mabrur. Bagi jemaah yang sudah tiba di Lampung, harapannya harus menjadi teladan di lingkungan, sebagaimana pesan dari Pj. Gubernur waktu lalu,” terangnya.

Ia menyebutkan, pelaksanaan jemaah haji tahun 2024 ini diikuti oleh 7.126 warga Lampung, yang tersebar di 15 kabupaten/kota.

Menurutnya dari keseluruhan jamaah haji asal Lampung, terdapat 7 jemaah yang wafat di tanah suci. Ia mengatakan, kondisi kesehatan menjadi faktor utama meninggalnya jemaah tersebut.

“Wafat karena sakit, karena kelelahan. Sebagian besar sakit dan gangguan pada saluran pernapasan,” jelasnya.

Diketahui, saat ini baru 9 kloter dari total 19 kloter jemaah haji asal Lampung yang sudah tiba di bumi ruwai jurai. Sebagian lainnya masih dalam proses pemulangan. (sandika)


Berlangganan berita gratis di Google News klik disini
Ikuti juga saluran kami di Whatsapp klik disini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *