logo pembaruan
list

Panaskan Mesin Partai, M Junaidi: Kader PD Harus PeDe

Facebook
Twitter
WhatsApp

PEMBARUAN.ID – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Dekokrat (PD) Lampung Selatan M Junaidi, terus melakukan konsolidasi guna memanaskan mesin partai jelang Pemilu.

Di Bakauheni, Lampung Selatan, pria yang pernah duduk di kursi DPRD Lampung itu menghimbau kadernya agar tepat solid dan kompak. Dengan demikian, kata dia, mesin partai bisa bekerja maksimal.

“Kita semua bersaudara dalam keluarga besar Partai Demokrat. Jadi harus solid dan kompak. Selain itu, setiap kader harus Percaya diri (PeDe), agar mesin partai bisa berkerja maksimal,” kata M Junaidi saat konsolidasi internal di kantor PAC Demokrat, Kecamatan Bakauheni, Selasa (07/02/2023).

Kader PD, lanjut pria yang biasa disapa Bung Adi itu, tidak boleh takut. Sebab, kata dia, sebagai warga negara setiap orang memiliki hak pribadi yang dilindungi undang-undang untuk berorganisasi, berpolitik dan menyalurkan hak politik melalui Parpol apapun termasuk Partai Demokrat.

“Tidak ada orang yang berhak melarang, apalagi melakukan praktik intimidasi karena bisa dipidanakan,” terangnya.

Jangan Takut Mengkritik Pemerintah

Bahkan pada kesempatan tersebut, Bung Adi menginstruksikan, agar kadernya tidak takut mengkritik pemerintah jika ada kebijakan yang tidak pro rakyat.

“Sudah waktunya kita melakukan perubahan dan perbaikan menuju Lampung Selatan yang lebih baik ke depan. Jika memang ada kebijakan pemerintah di Lamsel yang tidak pro rakyat, saya intruksikan agar kader-kader mengkritik kebijakan tersebut,” tegasnya.

Kritik yang konstruktif, lanjut Bung Adi, adalah bagian dari upaya perjuangan dan sumbangsih dalam pembangunan.

“Ya, silakan dikritik bupatinya, pejabat-pejabat nya, bahkan dewan-dewan nya. Karena kita punya hak. Mereka itu digaji dari uang rakyat. Sudah waktunya kita melakukan perubahan dan perbaikan,” tukasnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris DPC yang juga anggota fraksi Demokrat Lamsel Suhendra, Bendahara DPC Vera Liedyaningsih, Ketua Fraksi Demokrat Lamsel Jengiskan Haikal, SH, Ketua PAC Bakauheni Sahroni, jajaran pengurus DPC, PAC dan ranting se Bakauheni serta pengurus Srikandi Demokrat Bakauheni. (rls/red)

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita Terkait

Copyright © pembaruan.id
All right reserved