logo pembaruan
list

Sebelum Masuk Kantor KPU, Andika Kangen Band Temani AHY Bernyanyi

Facebook
Twitter
WhatsApp

PEMBARUAN.ID – Wakil Ketua 1 DPC Partai Demokrat Lampung Selatan Mahesa Andika Setiawan resmi di daftarkan sebagai Caleg DPR RI dari Dapil Lampung 1 oleh DPP Partai Demokrat di KPU RI, Jakarta, Minggu (14/05/2023).

Mahesa Andika Setiawan atau biasa dikenal dengan nama Andika Kangen Band itu, mendampingi Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ke KPU bersama ratusan caleg DPR RI lainnya.

Sebelum masuk ke gedung KPU, Andika bersama Ketum AHY sempat bernyanyi bersama di atas panggung berjalan di depan gedung KPU. Lagu berjudul Koyo Jogya Istimewa berlirik bahasa Jawa dengan irama koplo itu disambut meriah para kader dan simpatisan yang hadir.

Suasana di depan KPU menjadi meriah dan riuh mengikuti alunan lagu yang dinyanyikan Babang Tamvan dan AHY. Raut wajah AHY nampak sumringah dan ceria, sambil mengajak seluruh kadernya berjoget. “Ayo kita bernyanyi bersama!” ajak AHY.

Sementara itu Mahesa Andika saat dihubungi via telp mengatakan, dirinya berangkat ke Jakarta dari kemarin sore, via darat, bersama timnya.

Dia sengaja hadir karena ingin ikut berpartisipasi pada pendaftaran bacaleg DPR RI, terlebih karena memang dirinya juga ikut mencalonkan diri dari daerah pemilihan Lampung 1.

“Ya harus hadir dong, kan ini memang untuk mendaftarkan pencalegan saya sebagai bacaleg DPR RI. Sekaligus berpartisipasi dalam kegiatan 5 tahunan ini, ” ujarnya.

Vokalis Kangen Band itu optimis dirinya bisa bersaing dan meraih suara untuk bisa menjadi wakil rakyat di senayan.

“Tentu optimis sekali, mohon doa dan dukungannya semoga apa yang diharapkan bisa tercapai,” tutupnya. (rls/***)

Leave a Comment

Berita Terkait

Copyright © pembaruan.id
All right reserved