PEMBARUAN.ID – Menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada 27 November mendatang, Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Lampung Utara belum menentukan sikap terkait dukungan kepada bakal calon bupati.
Ketua MPC Pemuda Pancasila Lampung Utara, diwakili oleh Ketua 1, Oganda Putra menyatakan, pihaknya belum menentukan pilihan terhadap semua bakal calon bupati, khususnya di Lampung Utara.
“Kami sebagai pengurus belum menentukan sikap pilihan kepada semua bakal calon bupati khususnya di Lampung Utara,” kata Oganda Putra.
Oganda menambahkan, hingga saat ini, Pemuda Pancasila Lampung Utara belum mengambil atau mengeluarkan sikap politik dan dukungan kepada bakal calon manapun.
“Kita ini organisasi masyarakat yang mempunyai aturan dan mekanisme organisasi. Jadi, apapun keputusannya nanti tentu melalui rapat untuk mengambil sebuah keputusan atau sikap politik,” jelasnya.
Oganda juga mengajak seluruh pengurus di semua tingkatan, lembaga sayap, dan badan untuk bersama-sama mengawal kondusifitas pelaksanaan Pilkada yang damai, jujur, dan sportif.
Menanggapi beredarnya video dan foto beberapa pengurus dari lembaga sayap yang terindikasi mendukung salah satu bakal calon, Oganda menegaskan bahwa hal tersebut merupakan kehendak individu, bukan atas nama organisasi.
Di tempat terpisah, Ketua MPC Pemuda Pancasila Lampung Utara, Awari Darwin, juga menegaskan bahwa organisasi belum menentukan sikap pilihan kepada bakal calon bupati di Lampung Utara.
“Sabar ya, nanti kita pakai mekanisme dan prosedur organisasi baru kita akan konsolidasikan ke bawah,” ucap Awari Darwin.
Awari berpesan kepada seluruh anggota organisasi untuk memberikan contoh kepada masyarakat dalam berdemokrasi dengan baik dan santun demi tercapainya Pilkada yang damai dan bermartabat.
“Semua adalah putra-putra terbaik Lampung Utara, Pemuda Pancasila akan ikut mengawal suksesnya Pilkada di Lampung Utara,” tutup Awari Darwin. (rofiq)